Peringatan Hari Jadi Gunungkidul yang ke-186

Gunungkidul - Puncak peringatan Hari Jadi ke-186 Kabupaten Gunungkidul, dihelat pada Rabu, (24/05) di Alun-alun Wonosari, meskipun seharusnya jatuh pada (27/05). Hal ini mengingat pada tanggal tersebut bertepatan dengan datangnya bulan Ramadhan 1438 H. Upacara peringatan  dipimpin Bupati Gunungkidul, Hj. Badingah, S.Sos. Turut hadir dalam upacara Wakil Bupati Dr. H. Immawan Wahyudi, M.H., Ketua DPRD Suharno, S.E., beserta seluruh anggota, utusan Bupati/Walikota se-DIY, utusan Kabupaten Klaten, Wonogiri, Sukoharjo, Wakil OPD DIY, Forkompimda Gunungkidul, seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah, Camat dan Kepala Desa se-Kabupaten Gunungkidul. Peserta upacara terdiri dari Aparatur Sipil Negara/PNS, TNI, Polri, Korsik, pelajar, bregodo pembawa pusaka, bregodo pembawa pataka, bregodo abdi dalem, dan bregodo lombok abang.





Sebelum upacara dimulai, ditampilkan tari binaan Dinas Kebudayaan yang dilakukan oleh 141 peserta. Sesudah upacara dilaksanakan pasrah gunungan yang dipersembahkan 18 Kecamatan kepada Bupati Gunungkidul, yang akhirnya diberikan kepada warga masyarakat dan peserta upacara. Gunungan berupa hasil bumi (panen) adalah wujud rasa syukur warga masyarakat Gunungkidul kepada Tuhan Yang Esa, yang telah memberikan banyak rahmatNya.

Kegiatan dilanjutkan dengan Kirab Budaya, mampu menyedot perhatian ribuan warga yang berbondong-bondong memadati seputar alun-alun dan rute yang dilintasi peserta kirab. Kirab Budaya menampilkan berbagai kesenian yang ada di 18 kecamatan diikuti tiga puluh bregodo, antara lain bregodo pembawa pataka, pembawa pusaka, abdi dalem, bregodo lombok abang Kecamatan Semanu, lombok abang Desa Karangrejek, prajurit Bugisan, bregodo Pemerintah Daerah, bregodo DPRD, Kecamatan Purwosari, Girisubo, Panggang, Gedangsari, Tepus, Rongkop, Semin, Saptosari, Patuk, Ngawen, Tanjungsari, Paliyan, Nglipar, Ponjong, Playen, Karangmojo, Semanu, Wonosari, FKGD, Rifka Anisa, Ikaragil, dan Pemuda Pancasila.

Kirab budaya diawali Bregodo Pembawa Pataka dan Bregodo Pembawa Pusaka yang mengarak Tombak Kyai Marga Salurung, Tombak Kyai Panjolo Panjul, dan Songsong Kyai Robyong, yang merupakan pusaka pemberian dari Raja Yogyakarta Sri Sultan Hamengkubuwono ke-X pada Minggu, 27 Mei 2001, pada saat peringatan Hari Jadi Kabupaten Gunungkidul ke-170. Tombak merupakan pusaka yang memiliki dhapur baru cekel Warangka Kanjeng Sanakeling, melambangkan Pemerintah Daerah Gunungkidul tetap memiliki tekad utama untuk mencapai cita-cita luhur yang berakar kuat dan selalu berpihak kepada rakyat. Pemimpin dan rakyatnya memiliki sikap salurung, searah satu tujuan dalam koridor demokrasi yang berarti berat sama dipikul ringan sama dijijning, yang sadar akan haknya, namun juga tetap menghormati hak orang lain serta tahu kewajibannya. "Kirab Budaya kali ini dengan Manggolo kirab Asung Bintoro, dari Dinas Pertanahan dan Tata Ruang Gunungkidul," jelas Sekertaris Panitia peringatan Hari Jadi Drs Bambang Sukemi, MM.

Peserta kirab melintasi rute dengan jarak kurang lebih dua kilometer. Yakni dari Alun-alun menuju ke timur melintasi Jalan Brigjend Katamso, melewati panggung kehormatan di Taman Parkir depan Pasar Argosari, kemudian Jalan Sumarwi. Dilanjutkan berbelok menuju Kodim 0730-RSUD Wonosari- Taman Kuliner dan finish di Alun-alun.

Sebagaimana tema peringatan Hari Jadi kali ini, “Gunungkidul unggul, kita bangun potensi pariwisata yang berbudaya menuju masyarakat yang maju dan sejahtera”, Pemkab Gunungkidul bersemangat mewujudkan Gunungkidul menjadi kabupaten tujuan wisata terkemuka. Diharapkan kirab budaya seperti ini akan menjadi salah satu daya tarik wisata dan menjadi edukasi kepada generasi penerus dalam hal pelestarian budaya lokal. Pemerintah Daerah juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak atas segala dukungan sehingga kegiatan peringatan Hari Jadi ke-186 kabupaten Gunungkidul berjalan dengan lancar dan aman.

Berita Terkait

Komentar via Facebook

Kembali ke atas

Pencarian




semua agenda

Agenda

semua download

Download

Statistik

125535

Pengunjung Hari ini : 221
Total pengunjung : 125535
Hits hari ini : 2942
Total Hits : 1296165
Pengunjung Online : 5

Jajak Pendapat

Bagaimanakah tampilan SETDA?
Sangat Puas
Puas
Cukup Puas
Kurang Puas

Lihat

Aplikasi PPID